ivacwicha-header

Tips Ganti Template Blogspot Gratis yang SEO Friendly

Konten [Tampil]

Ingin ganti template blogspot gratis yang SEO Friendly tapi bingung mulai dari mana? Yuks ikuti tips-tips lengkapnya disini, agar tampilan blog semakin kece dan bikin nyaman pembaca yang mampir ke blog kita.

Tapi sebelumnya, mau tanya dlu nih ya...
Seberapa penting sih suatu penampilan itu menurut Readers? Sebenernya penting ga penting sih yaa, karena ada pepatah bilang 
don’t judge book by its cover
Tapi menurut aku pribadi nih, penampilan itu punya pengaruh yang lumayan signifikan dalam penilaian seseorang. Begitu juga dalam tampilan blog yang telah kita bangun. Perlu 'dipermak' dan dipercantik agar pembaca yang mampir merasa betah dan nyaman saat mampir ke halaman blog kita.

Pemilihan template atau tema dalam suatu blog tentunya disesuaikan dengan pribadi masing-masing si empunya blog. Bisa juga disesuaikan dengan isi dan tujuan ngeblog. Tampilan ini juga bisa menggambarkan diri Si Pemilik Blog lho. Seperti blog saya ini, pasti udah ketebak kan apa warna favorit saya? hehehhe

Tapi sebenarnya ada yang lebih penting dari itu semua. Terutama saat kamu ingin menjadi blogger professional. Bukannya mau muluk-muluk ya, karena saya pun masih tergolong blogger cupu. Saat sudah memulai sesuatu ga ingin cuma setengah-setengah aja kan? Sebisa mungkin maksimalkan apa yang sudah dimulai agar bisa mencapai goals yang diinginkan.

4 Hal Penting Sebelum Memilih Template Blog 

Hasil belajar di Kelas Blogspedia Coaching, saya jadi tau banyak hal yang perlu dipertimbangkan saat memilih template untuk blog. Ternyata tidak hanya SEO Friendly saja, ada hal lain yang perlu kita cek terlebih dahulu saat akan mengganti template. Disini Readers butuh beberapa tools untuk mengetahui performa dari template blog yang akan dipilih.

1. Responsive

Pentingnya tampilan yang responsif dan nyaman di berbagai mode perangkat yang mengakses. Saat ini hampir semua hal diakses dalam gawai, termasuk berselancar untuk mencari informasi yang diperlukan. 

Oleh karena itu, tidak hanya tampilan desktop saja yang perlu diperhatikan. Pilihlah template yang menyediakan tampilan khusus untuk diakses dalam mobile juga. Dimana tampilan profil pemilik blog, bisa diakses dengan mudah. Template yang responsif juga menyediakan menu-menu yang memudahkan pembaca untuk menemukan artikel yang berkaitan dengan apa yang sedang dicari.

2. Fast Loading

Tanpa kita sadari. kemajuan teknologi membuat kita terbiasa dengan apa-apa yang serba cepat dan instan. Begitu pula saat mencari informasi yang dibutuhkan. Kebanyakan orang akan segera menekan tombol back saat mengakses halaman yang loading sangat lama. 

Biasanya akses via mobile membutuhkan waktu yang lebih lama daripada akses dengan desktop. Hal ini memang wajar, karena banyak faktor yang mempengaruhi kecepatan tampilan suatu blog.  Readers bisa cek kecepatan performa suatu template blog dengan mengakses langsung ke developers.google.com

3. SEO Friendly

Yang mampir kesini, insya Allah sudah tau tentang SEO Friendly yaa…
Search Engine Optimization (SEO) merupakan salah satu cara dan upaya untuk mengoptimasi website agar mendapat peringkat teratas di mesin pencari. SEO ini layaknya makanan wajib bagi para pemilik blog. 
Dengan mempelajari SEO, bisa menjadi salah satu cara agar tulisan dalam blog kita bisa di notice oleh Google. 

Sayangnya, template bawaan yang disediakan blogspot memiliki kelemahan belum SEO Friendly. Alhasil, kita pun perlu mencari template lain agar blog kita lebih SEO Friendly. Tak perlu khawatir ya, karena saat ini sudah ada beberapa penyedia template blog secara gratis namun dengan plus minusnya masing-masing. Seperti Blanter Wisdom, Igniel, dan Gooyabi.
Nah, untuk mengecek apakah tema blog gratis itu sudah SEO Friendly atau belum, Readers bisa cek dengan bantuan tools Meta SEO Inspector dan juga seoptimer.com

template seo friendly

4. Setting yang Mudah

Memasang template itu layaknya bongkar rumah euuuy. Menguras waktu dan tenaga, apalagi buat kamu yang perfectionist. Ada yang kurang pas dikit, rasanya 'gatel' banget pengen ngebenahin lagi, dan lagi sampai seringkali lupa waktu.

Karena pasang tema dari pihak ketiga ini cukup rumit, carilah penyedia template yang menyediakan dokumen template secara lengkap. Selain itu, pengaturannya bisa diedit melalui menu lay out dan juga setting theme. Readers bisa cek ricek terlebih dahulu hal ini di website penyedia, biasanya ada menu DEMO yang bisa disimak terlebih dahulu.

Jadi, ga perlu berjibaku mempelajari bahasa pemograman untuk edit html yang bikin mata melotot mendekati layar desktop kita.

Dari ke empat hal di atas, tentunya kita pilih yang memiliki perfoma paling bagus dan juga penyetingan yang mudah. Untuk blog ini sendiri, saya telah beberapa kali gonta-ganti template gratisan tetapi ada saja masalah dan kurangnya. Hingga akhirnya, akhir tahun lalu berlabuh dengan tema Fiksioner dari Igniel ini.
performa template fiksioner

Selain tampilannya yang responsive, tema ini terbilang cukup mudah untuk setting pernak-perniknya. Dan ternyata, tema Fiksioner ini sudah SEO Friendly dan fast loading juga dengan hasil testing pada gambar di atas. Jadi makin jatuh hati dan setia deh, semoga tidak ada perubahan ke depannya ya.
Setelah menentukan pilihan template yang mau dipakai, Readers bisa menyiapkan terlebih dahulu file-file yang dibutuhkan untuk mengoptimalkan blognya yaa..

Persiapan Ganti Template Blogspot Gratis 

1. Gambar header

Header yang menarik baiknya tidak hanya menampilkan tulisan judul, tetapi juga ditambah gambar yang membuat pembaca lebih tau tentang blog kita. Siapkan gambar dengan berbagai aplikasi yang Readers kuasai. Pastikan buat dengan ukuran yang sesuai dengan tema yang dipilih yaa...

2. Logo

Selain gambar header, kita juga perlu membuat logo yang bisa kita pasang di favicon blog kita. Layaknya brand suatu barang, blog kita juga layak kok punya logo tersendiri yang bisa membantu personal branding para Readers.

3. Foto profil

Layaknya media sosial lain, personal blog akan lebih lengkap jika ditambahkan foto diri kita. Mau pakai foto apa aja sih bebas, yang pasti harus sopan! Bisa juga dengan karakter yang menggambarkan diri pemilik blog. Seperti di blog ini yang menggunakan foto hasil gambar tangan di aplikasi elektronik. 

4. Kode warna yang diinginkan

Pemilihan warna ini penting banget sih buat para wanita. Readers bisa tentukan warna tema yang diinginkan lalu cari kode warnanya. Perpaduan dua warna sudah cukup kok untuk membuat blog kita lebih 'hidup' dan menarik. Justru kalau terlalu banyak warna kesannya terlalu ramai dan membuat pembaca menjadi pusing sebelum membaca isi tulisan kita. 

5. Back up template yang telah digunakan sebelumnya

Sebelum memulai eksekusi ganti tema blog pihak ketiga yang telah dipilih, jangan pernah lupa untuk selalu cadangkan template yang telah digunakan sebelumnya ya. Hal ini untuk jaga-jaga saat hasil pasang template baru gagal atau terjadi masalah. Jadi, bisa langsung dikembalikan ke tema yang sebelumnya.

Oiya, untuk Readers yang sudah pasang Google Analytics (GA) dan Google Search Console (GSC) sebelumnya, bisa dicopas dan disimpan dulu yaa. saat ganti tema baru jadi akan lebih mudah untuk memasangkannya kembali.

Dengan menyiapkan ke-5 hal tersebut terlebih dahulu, akan mempermudah dan lebih menghemat waktu saat proses pasang dan editing template blog yang baru. 
Setelah itu, yuks segera eksekusi. 

Cara Ganti Template Blogspot Gratis dengan Mudah

Berhubung blog ini menggunakan Fiksioner, jadi kesempatan kali ini aku akan jelaskan langkah-langkah untuk pasang template Fiksioner dan Igniel. Tapi kurang lebih hampir sama kok dengan cara pasang template gratis dari penyedia lain. Hanya agak berbeda pada menu editing kode tambahannya saja.

1. Download template yang dipilih

Tema yang diinginkan sudah memenuhi ke 4 syarat di atas? langsung aja deh download tema gratis tersebut, langsung di website penyedia. 
  • Masuk website penyedia template yang dipilih
  • Klik unduh (download) 
  • Extract dahulu hasil unduhan yang masih berupa ZIP, 
  • Caranya klik kanan file yang diunduh, pilih extract file (pastikan sudah install winrar ya)
  • Jika sudah, file akan berubah menjadi folder yang isinya berbagai macam file 
  • Pilih dan buka file dengan ektensi atau yang berakhiran .xml 
  • Buka file xml tersebut, lalu salin (copy) semua isinya
cara download fiksioner

2. Pasang template dengan cara edit html

Sebenarnya ada dua cara dalam memasang tema dari pihak ketiga. Bisa dengan upload atau unggah dan juga salin html. Yang paling direkomendasikan adalah dengan cara copas ke menu edit html di menu tema blog kita. Dengan cara edit html akan menghasilkan tampilan yang lebih akurat dan tidak tercampur dengan tampilan tema yang sebelumnya. Caranya,
edit html template
  • Masuk ke menu tema (theme)
  • Klik tanda segitiga kecil di samping menu "sesuaikan"
  • Klik edit html
  • Blok semua isinya dan hapus sampai bersih
  • Copy paste isi file xml yang sudah dicopy sebelumnya

3. Cek dan editing sesuai dokumentasi dari penyedia template

Ikuti petunjuk dokumentasi dari penyedia tema yang kita download. Pastikan edit dengan teliti agar tidak terjadi kesalahan atau eror dalam tampilan blognya. Pada template Fiksioner ini kurang lebih ada 11 hal yang perlu diedit, diantaranya:
Pada menu layout (tata letak) yang perlu di edit,
  • Theme setting: mengatur jumlah pagination, related post, gambar yang tampil saat, dan postingan yang tidak ada gambarnya
  • Header image: cek dulu ukuran yang direkomendasikan, untuk Fiksioner gambar header 1000x250 px
  • Menu Big ad: bisa diisi seolah-olah seperti header image versi besar, caranya bikin dulu gambarnya, lalu simpan di postingan sebagai draft saja, lalu copy image address
  • Follow by Email: dinonaktifkan saja karena layanan feedburner sudah mati di bulan Juli ini.
  • Page Links: munculkan page yang diinginkan
  • Social Media: isi link media sosial kita
Pada menu kustomisasi tema, pilih advanced (lanjutan), lakukan editing
  • warna font, jenis font, ukuran font, warna tema, warna header dan menu, warna footer
  • add CSS (Cascading Style Sheets) 
  • Menu gadget "Follow by email" bisa dinonaktifkan di menu ini ya
Namun, ada beberapa yang harus diedit melalui menu Edit HTML, seperti
  • html lang, ubah kode expr:dir='data:blog.languageDirection' expr:lang='data:blog.locale.language' menjadi lang='ID' xml:lang='ID'
  • cari kode: <title><data:blog.pageName/> - <data:blog.title/></title>, hapus <data:blog.title/>
  • hapus <!-- Keyword --> beserta dua baris di bawahnya -- sudah tak relevan di SEO zaman now
  • Di bagian <!-- Facebook, Twitter, and Pinterest Meta Tag --> , isi nama akun dan link medsos yang diminta
  • Gambar thumbnail bisa diubah, buat gambarnya dulu, simpan di draft, isikan linknya di bagian meta content
  • Cari kode: <h2> <a expr:href='data:blog.homepageUrl' expr:title='data:title'><data:title/></a></h2> --- ada 2 kode seperti ini yang akan ditemukan, hapus kode yang kedua.
Untuk mengetahui apakah SEO blog sudah optimal bisa ikuti langkah berikutnya yaa..

4. Cek Meta SEO Inspector

Eittsss, belum selesai yaa..
Setelah edit di berbagai menu,  sekarang saatnya cek kembali Meta SEO Inspector. Apakah masih ada beberapa hal yang perlu dibenahi agar template yang digunakan semakin optimal. 

Meta SEO Inspector akan menampilkan warning dengan tanda merah, apa-apa saja yang perlu dibenahi dan juga warning dalam warna kuning yang berisi tip untuk mengoptimalkan blog kita. Biar ada gambaran, bisa langsung cek tampilan Meta Seo Inspector before and after pengeditan lebih dalam pada template Fiksioner di blog ku ini.

meta seo inspector
Langkah terkahir, cek kembali pagespeed dan seoptimer pada tools yang dibahas di awal tadi yaa... Dengan menggunakan template Fiksioner pada blog ini, page speed di developers.google meningkat namun di seo optimer mengalami penurunan seperti pada gambar berikut.
pagespeed dan seo ivacwicha

Perlu diingat ya, ketelitian diperlukan sekali saat kita melakukan editing tema ini. Readers wajib pilih waktu yang tepat saat ingin ganti template gratis yang SEO Friendly yaa. Gunakan golden time dengan suasana yang tenang dan minim distraksi agar bisa lebih fokus dan juga konsentrasi.
Jika ada kendala atau kesalahan saat eksekusi bisa tinggalkan catatan di kolom komentar yaa..

Happy Blogging...


Iva C Wicha
Parenting Enthusiast, Happy to share #FunLearning idea for Kids on my Instagram, Email: ivacwicha@gmail.com

Related Posts

12 komentar

  1. Bener bener enak dilihat blognya,,,

    BalasHapus
  2. Kalau dah ungu ungu langsung nebak deh kalau ini blognya mba iva cw ;) artikelnya oke mbak... Templatenya fresh sekali. Happy blogging!

    BalasHapus
  3. Camtik banget warnanya mb..

    Emang bener, harus memilih waktu yg tepat. Kalo kita mah jam Cinderella paling tepat ya, mb :D

    BalasHapus
  4. Juara banget ini tutorialnya. Lengkap paket komplit. Ada tips apa aja yg harus disiapkan sebelum ganti template.

    Syukaa banget sama warnanya. Pas buka linknya langsung teriak di hati "aaa lavender.." kyk langsung bisa bayangin wanginya juga.

    Mantapp mbak ivaa. Sukses terus 👍👍

    BalasHapus
  5. Masya Allah keren uey..

    Rirgid, rapi penjelasannya

    Dan tampak mudah gtu ya.. hahhaha kenapa pas aku pakai drama hiks.

    Salut aku mbak. Keren lah

    BalasHapus
  6. Mba, aku galfok sama icon di setiap gambar, bagus mbaak..
    Bikin karikaturnya pakai aplikasi apa mb?
    Penjelasan nya runut dan detail..plus gambarnya cantik..
    Saya suka saya suka..

    BalasHapus
  7. Warnanya unyu - unyu nih.. Perlu diperhatikan banget ya agar meta seo gak ada yg eror..

    BalasHapus
  8. Selalu suka dengan sajian tulisan mbak Icha.

    BalasHapus
  9. WOW, TOP BGT tulisannya lengkap, eh sampai ss struktur headernya tampil juga. Semangat mb

    BalasHapus
  10. Wah... Detail ya...
    Markotop...
    Btw.. Keren ungunya

    BalasHapus
  11. Lengkaap kaap tutorialnya, aku bikin begini ya ga sanggup hahaha... Hebat mbaa Iva!!

    BalasHapus

Posting Komentar